Download Font Mesin Ketik Terbaru

Posted on

Untuk kamu yang sedang mencari font mesin ketik, dibawah ini kami memberikan kamu 10 font terbaru yang bisa kamu download gratis beserta contoh gambar yang bisa kamu jadikan referensi sebelum mendownload.

Font mesin ketik atau biasa disebut sebagai font typewriter memiliki gaya yang sangat khas dan bisa digunakan untuk desain sepanjang masa. Dalam artian font dari mesin ketik ini tidak akan pernah ketinggalan jaman dan tetap cocok digunakan dalam beberapa jenis desain yang sedang kamu kerjakan.Download Font Mesin Ketik

Lihat juga: Font bergaya tulisan tangan

Penggunaan mesin ketik sekarang ini sudah bisa dikatakan punah atau bahkan tidak ada lagi, karena kehadiran komputer dan juga smartphone yang mematikan pasar dari mesin ketik, tapi dari beberapa jenis pekerjaan dan kebutuhan mesin ini masih digunakan. Akan tetapi bagi kamu yang ingin membuat tulisan yang mirip bahkan sama seperti hasil dari mesin ketik, menggunakan font mesin ketik adalah hal yang sangat diperlukan. Font mesin ketik ini bisa kamu download dibawah ini.

Cara Menginstall Font Kedalam Komputer

Sebelum mulai mendownload berikut cara menginstall font-font diatas pada komputer anda.

  • Download font
  • Klik 2x, Install, selesai
  • Atau buka Windows Explorere > C > Windows > Font
  • paste file font tersebut dan otomatis font telah terinstall dengan baik

Download Font Mesin Ketik

Dibawah ini beberapa font mesin ketik yang bisa anda download, semoga bermanfaat.

Kingthings Trypewriter

Saya jadi teringat dengan teks proklamasi melihat font ini, font ini mengingatkan masa itu karena fontnya mirip sekali dengan mesin ketik manual. Silahkan download fontnya disini.Kingthings Trypewriter

Gabriele Font Family

Saya suka dengan desain font ini, dengan efek rusak disetiap pinggiran font membuat font ini mengingat pada jenis mesin ketik dan bisa digunakan untuk mendesain sesuatu yang menakutkan atau menyeramkan. Berikut penampakan fontnya, untuk mendownloadnya silahkan cari di 1001fonts.com.Gabriele Font Family

Last Draft

Font Last Draft ini lebih mirip mesin ketik yang sudah rusak, hahaha. Bagaimana menurut anda? silahkan download fontnya disini.

Last Draft

AFL Font Pespaye Nonmetric

Dibandingkan dengan font lain, font pespaye ini lebih kurus tipe fontnya dan terasa lebih legas dalam memberikan pesan terutama pada desain yang sedang kamu kerjakan. Silahkan download font ini, ukurannya cukup kecil, hanya 1kb saja.AFL Font Pespaye

L.C Smith 5 Typewriter

Kebalikan dari font mesin ketik diatas, font ini lebih tebal dan lebih legas dalam menyampaikan pesan dalam desain. Font ini lebih mirip dengan mesin ketik dari pada font-font yang lain (menurut saya). Silahkan download font mesin ketik ini.Font mesin ketik terbaru

Telegraphem

Font ini lebih mirip dengan font telegram yang dikembangkan Jerman tahun 90an. Saya suka font ini jika digunakan pada desain video game dengan tulisan menggunakan font Telegraphem.

Telegraphem

Demikian beberapa font yang bergaya mesin ketik, silahkan download semua font tersebut gratis pada link yang telah saya sertakan, font-font diatas bisa digunakan juga untuk mendesain poster dengan photoshop.

Gravatar Image
Panggil saya Jaka, saya suka desain. Saya orang yang mudah untuk diajak berinteraksi, temukan juga saya diwebsite pribadi Jakazulham.