Seandainya saya menjadi Anggota DPD RI

Posted on

Seandainya saya menjadi Anggota DPD RI, sungguh sebuah pernyataan konyol yang ditanyakan jika kita orang awam yang ingin mengubah indonesia yang raya seperti ini.

Seandainya saya menjadi anggota DPD RI, hal utama yang ingin saya lakukan adalah bersyukur. Tidak semua orang dapat memiliki jabatan yang bagus seperti ini, kita sadar rakyat telah memilih kita, rakyat telah memberikan harapan yang besar kepada kita untuk mengubah dan memberikan kinerja yang baik kepada rakyat kita.

Saya tidak akan selalu memberikan sembako gratis kepada rakyat karena ini secara tidak langsung akan mengajari rakyat tentang bagaimana cara menjadi seorang pengemis!, pribadi saya ingin jadi anggota DPD yang jeli akan kebutuhan jangka panjang rakyat, mengusulkan memberikan modal usaha kepada rakyat agar rakyat bisa lebih kreatif dalam berusaha, mengelola dan menjadi lebih baik dari pada setiap minggu dibagikan sembako gratis, lowongan pekerjaan dan atau modal usaha untuk rakyat adalah hal yang lebih baik.

Selain itu, jika saya seorang pejabat anggota DPD RI saya ingin memotifasi anak-anak bangsa dengan terus berpendidikan dengan sering mengusulkan beasiswa-beasiswa berkelas seperti study ke luar negeri, bidik misi, dan lain sehingga pelajar muda dapat terus berprestasi hingga menjadi indonesia yang lebih baik.

Mungkin demikian Andai-andai konyol menjadi anggota DPD RI dari seorang Jaka yang masih awam tentang hukum di indonesia yang lebih banyak prasangka negatif dari rakyat dari pada positif. Artikel ini adalah sebuah artikel lomba blog dari Andai saya menjadi anggota DPD RI

Gravatar Image
Panggil saya Jaka, saya suka desain. Saya orang yang mudah untuk diajak berinteraksi, temukan juga saya diwebsite pribadi Jakazulham.